Tentang Kami

BERITA HOT

RUBRIKASI

Truck Terperosok di Tanjakan

Tarakan, RN - Sebuah truck milik CV Benaung Gapet muatan puluhan kotak bir terperosok di parit, saat hendak menanjak di Gunung Bata, Jalan KH Agus Salim sekira pukul 10.00 pagi tadi (30/11/2017).

Menurut keterangan sopir truck, Jainal Abidin rencananya akan mengantar muatan ratusan puluhan kotak berisi bir ini dari Pelabuhan Malundung ke salah satu gudang distributor tidak jauh dari lokasi kejadian.

“Motor itu yang menghalang mobil pas naik gunung, padahal sudah gigi satu dari bawah. Pas nanjak, ada motor saya rem, mesin langsung mati,” ujarnya.

Ia menambahkan, sempat hendak melajukan truck yang dikendarainya namun karena terhalang motor, akhirnya lajunya melambat.

Beruntung akibat kejadian ini, sopir truck maupun pekerja yang ada didalam mobil tidak mengalami luka.

“Saya langsung banting stir ke kanan, jadi hantam parit,” katanya.

Setelahmenabrak parit, truck lain dari Pelabuhan tiba dan memindahkan muatan bir untuk diantarkan ke distributor bir.
Pantauan Lensakaltara.co.id mobil baru berhasil dievakuasi keluar dari parit sekira pukul 12.00.

“Ada banyak botol bir yang pecah, tapi kerugian berapa kami belum bisa hitung,” katanya.

REDAKSI | ***
Bagikan

Radio Nasional

Komentar Anda